Advertisement

Usung Konsep Seni, Artotel Leguna Magelang Ditarget Beroperasi Akhir 2025

Media Digital
Senin, 26 Mei 2025 - 18:47 WIB
Maya Herawati
Usung Konsep Seni, Artotel Leguna Magelang Ditarget Beroperasi Akhir 2025 Prosesi Topping Off ARTOTEL Leguna Magelang, Minggu (25/5 - 2025). – ist

Advertisement

MAGELANG—Setelah melalui proses pembangunan gedung yang memakan waktu selama satu tahun lebih, Artotel Group melakukan topping off ARTOTEL Leguna Magelang. Hotel ini akan dikembangkan menggunakan konsep seni yang melibatkan seniman lokal Magelang.

Founder & CEO Artotel Group, Erastus Radjimin mengatakan pembangunan telah mencapai prosesi topping off yang menandai bahwa pembangunan hotel mulai memasuki fase akhir, yaitu tahap penyelesaian interior dan exterior.

Advertisement

Pembangunan ARTOTEL Leguna Magelang yang berlokasi di Jl. Tentara Pelajar 38, Kota Magelang  dimulai sejak Desember 2023 dan berdiri di atas lahan seluas 2.457 m2.

"Hotel ini akan mengusung konsep seni kontemporer dan gaya hidup modern dengan menampilkan berbagai karya seni di setiap sudut fasilitasnya, baik di ruang publik maupun di dalam kamar tamu," jelas Erastus Radjimin, dalam Topping Off ARTOTEL Leguna Magelang, Minggu (25/5/2025).

Nantinya, total kamar yang dibangun 112 kamar tamu bernuansa seni dengan 4 tipe kamar, mulai dari Standar, Deluxe, Suite, dan Presidential Suite.

Selain itu, hotel ini juga akan dilengkapi dengan dengan berbagai fasilitas yang mendukung kegiatan bisnis, MICE, dan liburan, seperti ballroom dengan kapasitas hingga 400 orang dan tiga ruang pertemuan, all day dining restaurant serta fasilitas wellness seperti kolam renang dan spa, serta ARTSPACE, ruang pameran seni.

BACA JUGA: Dua SPBU Nakal di Gunungkidul Disanksi Tidak Dipasok BBM Bersubsidi Selama Sebulan

"Kami terinspirasi dari ikon wisata di Magelang yang menjadi salah satu warisan budaya Indonesia dan diakui UNESCO, yaitu Candi Borobudur, sehingga ARTOTEL akan hadir di Kota Magelang dan akan menjadi hotel berkonsep seni pertama di kota Magelang serta menjadi ikon seni kontemporer dari Kota Magelang," katanya.

Ia menambahkan, Kota Magelang sangat potensial sebagai kota wisata dan kota bisnis di Jawa Tengah karena aksesnya yang sangat mudah ditempuh oleh para pelaku perjalanan, baik untuk bisnis maupun liburan, dari dua kota utama di Jawa Tengah, yaitu Jogja dan Semarang.

Pihaknya juga akan menggandeng sejumlah seniman lokal di Jawa Tengah untuk turut ambil bagian dalam menuangkan kreativitasnya. Setiap lantai, bakal digarap oleh satu seniman dan masing-masing kamar dibuat berbeda yang memiliki cerita di setiap sudutnya.

”Kami berharap dengan hadirnya ARTOTEL Leguna Magelang  dapat meningkatkan angka kunjungan wisata Kota Magelang dan juga menggeliatkan industri ekonomi kreatif kota ini melalui berbagai kegiatan seni dan kreatifitas. Hotel ini ditargetkan akan mulai beroperasi di akhir tahun 2025,” katanya. (***)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

3 Perangkat Kalurahan Maguwoharjo Sleman Ditetapkan Tersangka Korupsi Tanah Kas Desa

Sleman
| Rabu, 28 Mei 2025, 09:27 WIB

Advertisement

alt

Hilangkan Lelah di Desa Wisata Tinalah

Wisata
| Minggu, 18 Mei 2025, 09:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement